
Pada hari Senin tanggal 26 September 2022 bertempat di sekolah SMKN Pringsurat, telah dilaksanakan pelayanan Jemput Bola perekaman KTP-EL oleh Dindukcapil Temanggung. Acara tersebut diikuti oleh siswa SMK N Pringsurat yang memiliki usia 17 tahun keatas dan belum melakukan perekaman KTP-EL.
Dengan diadakannya pelayanan ini siswa/siswi antusias dalam mengikuti kegiatan ini terlebih lagi prosesnya sangat mudah, hanya dengan membawa fotocopy Kartu Keluarga (KK) saja sudah bisa melakukan perekaman. Untuk itu tidak perlu jauh-jauh pergi ke Kecamatan atau Kantor Dukcapil.