Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Temanggung kembali melaksanakan evaluasi program Desa Permata melalui Zoom Meeting.
Pada kesempatan kali ini, kegiatan evaluasi difokuskan untuk Kecamatan Kaloran, yang diikuti oleh para operator Desa Permata bersama PIC (Person in Charge) Dukcapil yang mendampingi wilayah tersebut.
Melalui forum ini, para operator desa dapat secara langsung menyampaikan berbagai kendala, perkembangan, serta hasil pengajuan dokumen kependudukan yang dilakukan melalui layanan loket Desa Permata.
Kegiatan evaluasi ini menjadi sarana penting untuk meningkatkan koordinasi dan sinkronisasi data antara operator desa dan petugas Dukcapil, sehingga pelayanan administrasi kependudukan di Kecamatan Kaloran dapat berjalan lebih cepat, tepat, dan tanpa hambatan.
Dukcapil Temanggung juga terus menjamin dan memastikan seluruh layanan administrasi kependudukan diberikan secara gratis, tanpa dipungut biaya sedikit pun.
Sesuai dengan slogan kami, “0 Rupiah, 0 Kilometer”, masyarakat dapat memperoleh layanan adminduk tanpa biaya dan tanpa harus jauh-jauh datang ke kantor Dukcapil.
@pemkabtmg
@mediacentertemanggung
@kecamatan_kaloran
@kominfotmg
DINDUKCAPIL